Pengertian Kemampuan Motorik
Pengertian Kemampuan Motorik - Pada umumnya setiap aktivitas kehidupan manusia tidak terlepas dari gerak .Proses motorik terjadi atas kerja beberapa bagian tubuh, saraf, otak dan juga otot, sehingga terjadi gerakan baik gerak reflek atau gerak tak disadari maupun yang disadari. Belajar gerak dasar yang paling ideal terjadi pada fase anak-anak. Didalam kehidupan ini gerak sangat dibutuhkan oleh setiap manusia untuk melakukan aktivitas, penguasaan gerak sejak masa kecil akan membantu kita menjadi manusia terampil di kehidupan yang akan datang sehingga dapat tercapai kehidupan yang lebih baik.Fungsi sel saraf motorik adalah mengirim impuls dari sistem saraf pusat sampai ke otot, sehingga ujung akson mengeluarkan zat kimia sehingga otot berkontraksi dan terjadi proses motoris. Proses perkembangan motorik anak melalui tahap-tahap yang sesuai dengan umur.
Pengertian Kemampuan Motorik secara umum adalah Kemampuan motorik adalah kemampuan seseorang untuk berbagai nomor olahraga yang diajarkannya dan menandakan kemampuan keterampilan umum sama dengan membahas mengenai kemampuan gerak .
Pengertian Kemampuan Motorik Menurut Ahli
1. Pengertian Kemampuan Motorik menurut Krikendall bahwa kemampuan motorik merupakan faktor fisik yang dapat dikembangkan melalui belajar gerak. Dimana belajar gerak diperlukan adanya ketelitian terhadap teknik gerakan yang benar, yaitu dimulai dari awal pada akhir gerakan, sehingga kemampuan tersebut akan memberikan sumbangan terhadap keberhasilantugas-tugas selanjutnya.
Kemampuan Motorik Anak |
2. Pengertian Kemampuan Motorik menurut Oxedine kemampuan motorik adalah trimonologi yang dipergunakan untuk menggambarkan kecakapan seseorang dalam berbagai keterampilan yang agak mengarah kepada penguasaan keterampilan dasar dan aktifitas kesegaran yang
bersifat umum.
3. Pengertian Kemampuan Motorik menurut Purnomo Ananto menyatakan bahwa pola gerak dasar adalah bentuk gerakan-gerakan sederhana yang bisa dibagi kedalam tiga
bentuk gerakan, sebagai berikut:
(a) bentuk lokomotor (berpindah tempat) dimana bagian tubuh tertentu saja yang digerakan, misalnya: mendorong, lari, loncat,
(b) bentuk nonlokomotor, misalnya: menarik, menekuk,memutar, dan
(c) manipulatif, dimana ada sesuatu yang digerakan, misalnya: melempar, menangkap, menyepak, memukul, dengan gerakan yang lain yang berkaitan dengan lemparan dan tangkapan sesuatu.
Fungsi Kemampuan Motorik
Fungsi Kemampuan Motorik menurut ahli antara lain :1. Fungsi Kemampuan Motorik menurut Cereton yang dikutip oleh Toho Cholik M dan Gusril fungsi utama kemampuan motorik adalah untuk menggambarkan kesanggupan dan kemampuan setiap individu yang mempergunakan untuk mempertinggi daya kerja. Dengan memiliki kemampuan motorik yang baik tentu individu mempunyai landasan menguasai tugas kemampuan motorik yang khusus. Semua unsur-unsur motorik pada setiap anak berkembang melalui kegiatan olahraga dan aktifitas bermain yang melibatkan otot.
Semakin anak megalami gerak tentu unsur-unsur kemampuan motoriknya semakin terlatih dengan banyaknya kemampuan motorik yang dilakukan tentu akan menambah kematangannya dalam melakukan aktifitas motorik.
2. Fungsi Kemampuan Motorik menurut Menurut Lutan bahwa perkembangan keterampilan
gerak dasar pada sekolah dasar ditekankan pada pengembangan dan pengayakan keterampilan geraknya. Semakin banyak perbendaharaan gerak dasarnya maka akan semakin terampil pergerakannya.
Demikian artikel tentang Pengertian Kemampuan Motorik dan Fungsi Kemampuan Motorik secara luas yang mampu kami sampaikan semoga bermanfaat.
Next
« Prev Post
« Prev Post
Previous
Next Post »
Next Post »
1 comments:
Write commentsogik
ReplyEmoticonEmoticon